Tabitha Chandler February 8, 2021 Desain Rumah
Di perkotaan besar, para arsitek semakin sering menghadapi tantangan yang terbilang cukup sulit terkait rancangan hunian di lahan terbatas. Salah satunya, bagaimana merancang apartemen mungil yang lega dan nyaman dihuni. Di tangan arsitek asal Paris, Philippe Harden, tantangan tersebut bisa ditaklukkan dengan hasil yang sangat memuaskan. Sang arsitek sukses mengerjakan desain interior apartemen yang tak sekadar minimalis, tetapi juga adem dan elegan. Tertarik untuk melihatnya? Mari mengulik bersama bagaimana Philippe Harden mengubah setiap meter apartemen mungil di Paris seluas 55 meter persegi dengan sentuhan earthy tone yang adem nan elegan.
Apakah Anda tahu bahwa ada tanaman yang bisa hidup tanpa menggunakan tanah atau air sebagai media tanamnya? Tanaman yang dimaksud adalah Tillandsia atau akrab disebut air plant. Sesuai dengan namanya, air plant mampu hidup di udara alias tak perlu ditanam di tanah, air, ataupun media tanam lain. Namun, meskipun bersifat akar terbuka, bukan berarti air plant tidak membutuhkan air. Secara alami, mereka memperoleh air dari embun atau kabut yang menempel di permukaan daun. Sedangkan, sebagai tanaman hias, Anda cukup menyemprotkan air menggunakan spray. Air plant sangat populer dijadikan tanaman hias. Jenisnya yang beragam dengan bentuk dan warna yang menarik menjadikannya sangat cocok sebagai dekorasi interior. Apalagi, dengan keunggulan tidak perlu ditanam, air plant menjadi lebih bebas untuk dikreasikan. Sebagai inspirasi, berikut adalah cara-cara kreatif untuk memajang air plant sebagai dekorasi cantik di hunian Anda.
Akses terpisah ini untuk asisten rumah tangga menuju dapur sehingga tidak perlu melintasi ruang lain di dalam rumah ketika membawa barang-barang kebutuhan dapur. Kamar tidur dan kamar mandi khusus untuk asisten rumah tangga berada di sebelah dapur.Di lantai dua terdapat satu kamar tidur utama dan dua kamar tidur untuk anak. Kamar tidur utama memiliki balkon samping ke arah taman belakang. Sedangkan, dua kamar tidur anak terletak di bagian depan. Balkon di depan bangunan memberikan akses untuk menempatkan vegetasi yang disusun vertikal, sekaligus untuk memberikan ekspansi ruang ketika jendela kamar tidur anak dibuka.Untuk ruang di bawah atap atau loteng (attic) difungsikan sebagai ruang serbaguna. Ruangan ini bisa untuk ruang kerja atau gudang untuk benda-benda yang jarang dipakai, sekaligus area cuci jemur. Tangga yang mungil dilengkapi dengan toilet di bawahnya dan skylight yang mengikuti kemiringan atap di atasnya.
Bagi Anda yang taman belakangnya sudah habis untuk area kolam renang, tidak perlu cemas. Ada berbagai trik yang dapat Anda coba untuk mewujudkan bioskop outdoor di rumah yang nyaman. Gunakan kolam renang sebagai view-nya, dengan menata beberapa kursi-kursi di pinggir kolam. Jangan lupa, siapkan banyak camilan agar acara menonton jadi lebih seru!Memiliki satu dinding kosong berwarna putih di area belakang rumah adalah aset tak ternilai kalau Anda sedang ingin membuat bioskop pribadi di rumah. Yang perlu Anda lakukan adalah menyiapkan proyektor dengan kualitas gambar terbaik serta audio system yang mumpuni agar film yang diputar terlihat maksimal. Jangan lupa, sediakan tempat duduk yang cukup nyaman dengan satu toples besar popcorn.
Rumah mungil ini direncanakan untuk hunian pasangan muda yang baru menikah dan akan memiliki anak. Rumah ini dirancang kompak dengan banyak fungsi serta pemilihan material yang memungkinkan perawatan bangunan lebih sedikit. Pilihan warna dinding eksterior misalnya, tidak memerlukan banyak pengecatan. Untuk aneka kusen, sebagian menggunakan aluminium untuk mencegah muai susut dan agar lebih presisi. Bangunan juga dirancang untuk mampu memanfaatkan aspek-aspek alami seperti, akses pengudaraan dan pencahayaan alami semaksimal mungkin, agar prinsip rumah sehat di iklim tropis tetap terjaga. Ruang-ruangnya ditata agar memiliki sebisa mungkin akses cahaya dan udara alami dengan jendela-jendela dan skylight.
Langkah pertama dalam menciptakan ruang kerja yang maskulin adalah dengan memilih palet warna. Ruangan dengan gaya yang maskulin biasanya menggunakan warna-warna yang gelap, atau warna netral yang hangat. Pilihlah warna netral yang cenderung gelap seperti abu-abu, hitam, atau cokelat. Agar ruangan tidak terkesan terlalu suram, tambahkan juga sentuhan warna terang seperti putih atau krem. Kombinasikan warna-warna netral dan gelap ini pada dinding hingga furnitur.Tak pernah ada yang salah ketika menggunakan warna monokrom pada ruang kerja. Apabila Anda ingin mengaplikasikan dinding hitam pada ruangan, tetapi tidak ingin membuat ruangan terlalu gelap, kombinasikan warna hitam dan putih pada ruang kerja. Tambahkan meja dan kursi kerja berwarna putih untuk mencerahkan ruang kerja Anda. Agar ruangan terasa lebih cerah dan luas, jangan lupa untuk memasang jendela besar yang mengundang banyak cahaya matahari.
Categories
Recent Post
Archive
Most Popular
Latest Review
Latest News
Recent Post
Terms of UsePrivacy PolicyCookie PolicyContactCopyrightAbout
© 2021 Desain-rumah. All rights reserved.